KSPSI Kerahkan Tim Brigade Tanggap Bencana Terjun ke Lokasi Gempa Cianjur

by -160 Views

KEPTV News, Jakarta — Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea mengerahkan Tim Brigade Tanggap Bencana ke lokasi gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Tim ini mulai diterjunkan pada Selasa (22/11/2022) untuk membantu evakuasi dan penanganan kemanusiaan pasca gempa magnitudo 5,6 yang mengguncang Cianjur, Senin (21/11/2022) kemarin.

“Hari ini Brigade Tanggap Bencana KSPSI tiba di Cianjur untuk membantu evakuasi korban gempa,” katanya kepada wartawan di Jakarta, Selasa.

Andi Gani menyebut, Brigade Tanggap Bencana KSPSI merupakan tim yang punya pengalaman evakuasi korban bencana. Tim yang sama pernah diterjunkan dalam menbantu evakuasi gempa Aceh, gempa NTB, hingga gempa di Palu.

Wakil Presiden KSPSI Roy Jinto Ferianto ditunjuk sebagai kordinator bantuan bencana di Cianjur.”

Selain membantu masyarakat korban bencana di Cianjur, anggota KSPSI juga ada yang menjadi korban meninggal dan luka-luka dalam bencana gempa tersebut,” ungkap Andi Gani.

Andi Gani juga menginstruksikan agar seluruh jajaran KSPSI menggalang dana bagi korban bencana gempa Cianjur.

Ia mengatakan meski saat ini gerakan buruh sedang berjuang keras terkait upah minimum.

Namun, saat terjadi bencana, Brigade Tanggap Bencana KSPSI langsung bergerak terjun membantu.

“Disaat berjuang soal upah minimum, buruh tetap membantu warga yang kesusahan akibat gempa Cianjur,” terang dia.