Presiden KSPSI Terjun ke Lokasi Gempa Bumi Cianjur Beri Bantuan ke Korban

by -185 Views

KEPTV News, Jakarta — Bantuan untuk korban gempa bumi Cianjur Jawa Barat, terus mengalir dari berbagai pihak. Kali ini, salah satu konfederasi serikat pekerja terbesar di Tanah Air, yaitu Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) yang mengirim bantuan.

Bahkan, Presiden KSPSI, Andi Gani Nena Wea terjun langsung ke lokasi bencana di Desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, Cianjur, Jawa Barat, Senin sore 28 November 2022.

Dia menemui pengungsi yang kehilangan rumahnya karena ambruk akibat gempa bumi magnitudo 5,6 tersebut.

“Kami juga menyerahkan bantuan berupa peralatan sekolah, bahan makanan, dan mainan anak-anak untuk para pengungsi,” kata dia kepada wartawan, Senin 28 November 2022.

Andi Gani menyebut, sejak awal terjadi bencana gempa bumi, pihaknya juga sudah menerjunkan tim brigade tanggap bencana KSPSI yang dikatakannya berpengalaman menangani evakuasi bencana di Indonesia.

Tim ini, lanjut dia, sebelumnya sudah pernah diterjunkan dalam membantu evakuasi gempa bumi seperti di Aceh, NTB, hingga gempa bumi di Palu.

Andi Gani minta tim brigade tanggap bencana KSPSI, bisa membantu masyarakat Cianjur dengan maksimal. Untuk itu, ia menginstruksikan seluruh tim brigade tanggap bencana KSPSI bertahan di lokasi selama 14 hari. 

Dirinya melihat bantuan terhadap korban gempa bumi Cianjur, membuktikan solidaritas buruh begitu kuat. Walaupun buruh saat ini juga tengah memperjuangkan nasibnya terkait upah.

“Tim Tanggap Bencana KSPSI fokus terhadap pencarian korban, medis, dan bantuan sosial untuk warga terdampak,” kata dia lagi.